Batur Utara, 16 Mei 2025 – Semangat gotong royong dan kepedulian terhadap kebersihan lingkungan kembali ditunjukkan oleh ibu-ibu PKK Desa Batur Utara melalui kegiatan Jumat Bersih yang rutin dilakukan. Pada Jumat sore, tanggal 16 Mei 2025, Ibu- ibu PKK berkumpul untuk melaksanakan aksi bersih-bersih di area sekitar kantor desa Batur Utara.
Kegiatan dimulai pukul 16.00 Wita dan berlangsung hingga pukul 17.30 Wita. Dengan membawa alat kebersihan seperti sapu, pengki, dan kantong sampah, ibu-ibu PKK membersihkan area halaman, taman, jalan serta taman kecil di sekitar kantor desa. Sampah-sampah plastik, daun kering, dan rumput liar dibersihkan secara menyeluruh untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan nyaman.
Kegiatan ini juga mendapat apresiasi dari perangkat desa yang turut mendukung terselenggaranya kegiatan tersebut. Pemerintah desa berharap kolaborasi seperti ini terus ditingkatkan, karena selain menjaga lingkungan tetap bersih, kegiatan ini juga mempererat ikatan antarwarga.
Kami dari pemerintahan Desa batur Utara berharap dengan kegiatan Jumat Bersih ini, masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan, terutama di area fasilitas umum seperti kantor desa.
Dengan berakhirnya kegiatan Jumat Bersih pada pukul 17.30 WITA, seluruh peserta merasa puas dan senang karena telah berkontribusi secara langsung dalam menjaga kebersihan desa. Kegiatan serupa direncanakan akan terus berlanjut secara rutin setiap pekan.